Rabu, 27 Februari 2019

Pelatihan Jurnalistik Radio Berbasis Citizen Journalism Dinas Kominfo undang KIM Se-kabupaten Pasuruan

Untuk memaksimalkan kinerja Kelompok Informasi Masyarakat (KIM), Dinas Kominfo kembali mengadakan Pelatihan Jurnalistik Radio Berbasis Citizen Journalism. Acara bertempat di Ruang Rapat Staf Ahli Pemkab Pasuruan, Rabu (27/2/2019). Dengan dihadiri oleh perwakilan dari masing-masing KIM Se-kabupaten Pasuruan ini berjalan kurang lebih 4 jam.

Inov, Nya dari Dinas Kominfo menyampaikan bahwa informasi akan lebih cepat bukan hanya melalui blog, vlog, Dan FB tapi juga radio.
"Informasi lebih cepat dan luas di terima oleh masyarakat bukan hanya sekedar lewat blog, vlog, video Dan FB, tapi juga bisa di sebar luaskan lewat Radio" jelas Inov.

Disela-sela materi yang disampaikan, narasumber juga memberikan kesempatan kepada seluruh peserta agar mempraktikkan siaran radio dengan menyalurkan berita terkait potensi yang dimiliki oleh masing-masing KIM yang hadir. Salah satu peserta kegiatan dari Kim Indrokilo yang diwakili oleh Lasmai, menyatakan pelatihan ini sangat diperlukan sekali untuk mengembangkan eksistensi kinerja KIM. "Pelatihan ini sangat penting sekali dan memang kami perlukan untuk peningkatan kinerja kami, disela-sela pembekalan materi kami juga coba praktekkan siaran didepan rekan-rekan yang hadir" ungkap Lasmai.
Share:

0 Comments:

Posting Komentar

Anda pengunjung ke

Kunjungi Pasar Kami

Facebook

Subscribe Us

Blog Archive

Definition List

Unordered List

Support